Luar biasa! Ternyata, industrial IoT (Internet of Things) saat ini banyak memperingan kebutuhan manusia di berbagai bidang lho! Enggak percaya? Begini, IoT diciptakan membuat dunia menjadi lebih cerdas dan responsif, karena menggabungkan teknologi digital dan device (peringkat fisik). Memang IoT ini mengacu pada berbagai device dan sistem yang ada di seluruh dunia, di mana terhubung satu sama lain dengan jaringan internet dan dapat berbagi data.
Penggunaan IoT telah mengalami perluasan di berbagai sektor industri dan aplikasi. Di samping fokusnya yang kuat pada komunikasi mesin ke mesin (M2M), data besar, dan pembelajaran mesin. IoT dapat memungkinkan suatu industri dan perusahaan memiliki efisiensi dan keandalan yang lebih baik di dalam operasi mereka.
Supaya Anda lebih memahami dengan jelas apa sih industrial IoT itu dan penerapannya di berbagai industri, simak sampai habis artikel tentang Industrial IoT berikut ini, yuk!
Pemahaman Mengenai IoT
Istilah Internet of Things (IoT) adalah deskripsi dari jaringan fisik atau “things” yang dipasang menggunakan sensor, software, dan dengan teknologi lain dengan tujuan supaya dapat terhubung dan saling bertukar data antar divisi dan sistem lainnya dengan menggunakan jaringan internet.
IoT menghubungkan seluruh benda atau peralatan sehari-hari melalui pemasangan sebuah device. Komunikasi yang terjalin tentu saja jauh lebih mudah melalui jaringan internet. Melalui komputasi berbiaya rendah, cloud, big data, analitik, dan teknologi seluler, maka seluruh device dapat berbagi dan mengumpulkan data yang diinginkan.
Manusia sebagai pengguna hanya terlibat sedikit saja di dalam prosesnya. Selebihnya, device yang saling terhubung secara digital ini mampu merekam, memantau, dan menyesuaikan setiap interaksi antara dunia fisik dan dunia digital. Tidak heran dewasa ini Anda mungkin sering menjumpai berbagai peralatan yang berbasis IoT ini di mana-mana.
Manfaat Internet of Things
Manfaat yang bisa diperoleh perusahaan meliputi: Pada saat IoT telah beredar luas di masyarakat, maka banyak perusahaan yang memanfaatkan teknologi ini untuk meningkatkan efisiensi bisnis dan demi mendukung pertumbuhan bisnis. Beragam manfaat yang dapat diperoleh suatu perusahaan saat menggunakan teknologi IoT ini, di antaranya adalah:
- Untuk memperoleh insight berbasis data dari data yang diperoleh device IoT, demi membantu pengelolaan bisnis menjadi lebih baik.
- Untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasional suatu bisnis.
- Supaya dapat meningkatkan model bisnis dan pendapatan baru perusahaan.
- Supaya dapat menghubungkan antara dunia bisnis fisik ke dalam dunia digital dengan mudah, sehingga dapat mendorong waktu yang lebih cepat, menjadi sebuah nilai besar.
Baca juga: Vendor IoT di Jakarta, Semakin Maju Teknologi di Indonesia
Teknologi Apa Saja yang Menggunakan IoT?
Sebenarnya ide mengenai teknologi IoT telah ada sejak lama dan telah mampu menghadirkan banyak kemajuan dalam kaitannya dengan kebutuhan hidup manusia sehingga meringankan pekerjaan manusia. Berikut ini beberapa kelebihan IoT yang banyak orang tidak ketahui:
- Biaya akses sensor ke teknologi jauh lebih rendah, sebab sensor yang terjangkau dan dapat diandalkan di beberapa device memungkinkan penggunaan IoT oleh banyak bidang industrial manufaktur.
- Kemudahan di dalam proses konektivitas menghubungkan sensor ke jaringan penyimpanan cloud dan untuk melakukan transfer data dengan lebih efisien.
- Meningkatkan ketersediaan platform cloud computing supaya bisnis dan konsumen dapat dengan mudah mengakses dan meningkatkan infrastruktur yang dibutuhkan tanpa perlu untuk mengelola semuanya.
- Dapat mengumpulkan wawasan dengan lebih cepat dan mudah. Hal ini terjadi karena machine learning dan analitik dapat mengakses data dalam jumlah besar dan beragam melalui device yang digunakan, untuk kemudian disimpan di dalam cloud. Dengan kemunculan kolaborasi teknologi ini, maka mendorong batas mengenai IoT, dan data yang dihasilkan oleh IoT itu sendiri.
- Semua device yang memiliki AI itu membuat menarik, terjangkau dan layak untuk digunakan di rumah Anda. Dapat melebur menjadi Artificial Intelligence (AI) yang mana teknologi ini membawa cabang teknologi yang bernama Natural Language Progressing (NLP) yang diterapkan ke dalam device IoT seperti contohnya teknologi Alexa, Cortana, dan Siri.
Apakah Industrial IoT Itu?
Pengertian industrial IoT adalah penerapan teknologi IoT di dalam proses industri manufaktur terutama yang berkaitan dengan instrumen teknologi kontrol sensor dan perangkat yang menggunakan teknologi cloud.
Kini banyak industri yang telah menggunakan sistem teknologi IoT dengan istilah machine to machine (M2M) demi mencapai otomatisasi dan kontrol pada jaringan nirkabel.
Namun seiring kemunculan cloud dan teknologi terkait yaitu analitik dan AI, sebuah industri manufaktur kini bahkan dapat mencapai proses otomatisasi yang mampu menghasilkan pendapatan (revenue) besar dan juga model bisnis baru. Berikut ini adalah beberapa kegunaan umum IoT yang ada:
- Sebagai smart manufacturing
- Sebagai asset management
- Untuk smart power grids
- Sebagai teknologi smart cities
- Sebagai connected logistics
- Untuk smart digital supply chains
Baca juga: Cara Kerja Dan Manfaat Teknologi IoT
Industri yang Dapat Menerapkan Teknologi IoT
Seperti dipaparkan di awal bahwa, Internet of Things (IoT) telah membuat banyak sektor industrial mampu mengembangkan bisnisnya menjadi lebih cepat dan juga menghasilkan revenue yang lebih baik daripada sebelumnya. Berikut ini adalah beberapa industri yang dapat menerapkan kecanggihan teknologi IoT, di antaranya:
1. Manufaktur
Dengan penerapan teknologi IoT, bisnis manufaktur dapat memperoleh keunggulannya seperti memudahkan pemantauan di lini produksi dan untuk mengefektifkan pemeliharaan peralatan dengan sensor otomatis untuk mendeteksi adanya kegagalan mesin. Sebab, sensor dapat mengukur output produksi yang terganggu ketika menggunakan mesin berbasis IoT.
Dengan bantuan sensor, maka produsen akan lebih cepat dalam memeriksa keakuratan peralatan atau menghapuskannya dari daftar mesin produksi, hingga dapat diperbaiki dan digunakan kembali. Ini tentu saja memungkinkan sebuah industri manufaktur mengefisiensikan budget produksi yang dimiliki dan menghemat waktu operasional.
2. Otomotif
Penerapan teknologi IoT selanjutnya dalam sektor industrial adalah di bidang otomotif. Dengan menerapkan teknologi IoT, sebuah bisnis otomotif akan mampu mendeteksi kegagalan peralatan pada pembuatan sebuah produk otomotif.
Selain dapat memberikan keamanan pada pekerjaan manusia sebagai operator, teknologi IoT juga mampu memberikan keakuratan di peralatan yang digunakan.
Dengan IoT juga, informasi mengenai kendaraan yang akan diberikan kepada pengguna akan lebih aman dan data yang didapatkan akan semakin lengkap dan akurat.
3. Transportasi dan Logistik
Penerapan IoT di sektor industrial berikutnya adalah di industri transportasi dan logistik. Pada pada lini industri ini, pemanfaatan IoT akan memunculkan inventaris berdasarkan kondisi cuaca, ketersediaan kendaraan, maupun ketersediaan pengemudi, karena data sensor IoT yang digunakan.
Pada dasarnya, inventaris yang ada akan dilengkapi sensor untuk melacak pemantauan kontrol suhu. Di Industri F&B, bunga, dan farmasi sering membawa inventaris yang peka terhadap naik turunnya suhu yang akan merusak produk.
4. Retail
Di dalam industri retail, penerapan IoT akan memudahkan perusahaan mengelola inventaris aset, meningkatkan pengalaman pelanggan, mengoptimalkan supply chain, dan pengurangan biaya operasional perusahaan. Contohnya, dengan menggunakan rak pintar yang dilengkapi dengan sensor berat, maka informasi yang dikumpulkan dan berbasis RFID akan dapat terlacak secara otomatis ke dalam platform IoT secara otomatis. Termasuk peringatan pada saat baterai yang digunakan hampir habis.
5. Sektor publik
Untuk manfaat penerapan teknologi IoT di sektor publik sendiri cukup luas. Contohnya di dalam utilitas milik pemerintah, misalnya dapat menggunakan aplikasi berbasis IoT untuk keperluan memberikan informasi tentang pemadaman listrik massal, dan gangguan kecil pada layanan air, listrik, maupun saluran pembuangan limbah. Aplikasi berbasis IoT akan dapat mengumpulkan data mengenai ruang lingkup pemadaman listrik, dan menyebarkan sumber daya untuk membantu utilitas pemulihan pemadaman listrik dengan kecepatan yang lebih tinggi.
Baca juga: 5 Manfaat Penerapan IOT di Sektor Pertanian
6. Kesehatan
Di sektor kesehatan, pemanfaatan teknologi IoT dapat memberikan dampak yang positif terhadap pelayanan kesehatan. Baik dokter, mantri, perawat, akan lebih mudah mendapatkan informasi tentang lokasi aset bantuan terhadap pasien seperti kursi roda, mobil ambulance, dll.
Seperti kursi roda, apabila dilengkapi dengan sensor IoT, maka kursi roda akan dapat dilacak keberadaannya dari aplikasi pemantauan aset IoT, sehingga siapa pun yang membutuhkan kursi roda dapat menemukannya di rumah sakit, puskesmas, atau klinik terdekat yang menyediakannya.
7. Keamanan Umum di Semua Industri
Penerapan teknologi IoT juga dapat digunakan untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan pekerja di lingkungan industri yang berbahaya seperti pertambangan, minyak & gas, pembangkit listrik tenaga nuklir, industri kimia. Mekanismenya adalah dengan menggunakan aplikasi berbasis sensor IoT yang terhubung dengan peralatan yang mereka gunakan di lapangan.
Baca juga: 5 Contoh Penerapan Teknologi IoT di Berbagai Bidang Industri
Kesimpulan
Dari pemaparan di atas, dapat disimpulkan bahwa Internet of Things (IoT) merupakan sebuah kombinasi antara jaringan internet dan device atau perangkat yang terhubung satu sama lain dengan menggunakan sensor. Bagi bisnis, teknologi IoT mampu memberikan insight lebih yakni berupa data, peningkatan produktivitas, efisiensi budget operasional cost, dan juga penghematan waktu.
Di dalam sektor industrial, penerapan teknologi IoT dapat menjadi suatu solusi baru bagi pengembangan bisnis di masa kini dan juga masa depan. Beberapa industri seperti properti, manufaktur, transportasi, logistik, retail, kesehatan, sektor publik, mining, dan lainnya dapat menerapkan IoT secara efektif sebagai solusi bisnis untuk mendapatkan revenue besar yang lebih cepat. Semoga bermanfaat ya!
Tertarik untuk memulai bisnis vending mesin dan IoT? Monster Mac siap membantu kebutuhanmu !